Mengetahui Tips Penting Sebelum Bekerja di US

Pergi ke luar negeri merupakan impian sejuta umat, baik itu untuk tujuan sekolah, kuliah ataupun kerja. Banyak orang bercita-cita demikian sehingga segala upaya akan mereka lakukan agar bisa berangkat ke luar negeri. Dalam hal ini, luar negeri yang dimaksud sangatlah beragam, mulai dari kawasan Benua Asia, Eropa, Afrika, Amerika dan Australia. Adapun wilayah yang menjadi incaran ialah negara-negara maju dari kelima benua tersebut karena mayoritas negara maju memiliki sekolah atau perguruan tinggi yang populer dan favorit. Sedangkan perihal pekerjaan, kebanyakan negara maju mampu memberikan taraf pekerjaan dan gaji dengan standar yang lebih tinggi.

Sebelum Anda bepergian ke luar negeri, terdapat beberapa hal yang harus dipersiapkan. Seperti misalnya dari segi pendanaan yakni uang yang cukup, mengenai perkiraan cukup atau tidaknya uang yang akan Anda bawa bisa melihat kurs mata uang negara tersebut dengan rupiah. Selanjutnya, diperlukan juga persiapan diri dan mental serta bahasa. Sebenarnya terdapat banyak hal yang harus dipersiapkan ketika kita hendak bepergian ke luar negeri karena kehidupan disana tidaklah seindah apa yang kita bayangkan seperti dalam film-film. Akan tetapi, ketika persiapan sudah matang maka kita dapat meminimalisir adanya hambatan dan rintangan.

Sebagai salah satu negara yang banyak menjadi tujuan pelancong, Amerika memiliki beberapa ciri khas yang mencerminkan corak kehidupan disana. Berbeda dengan beberapa negara lainnya. Oleh sebab itu, penting untuk Anda ketahui sebelumnya mengenai hal-hal yang terdapat di Amerika, meski Anda hanya tinggal sementara untukย  kuliah atau bekerja. Beberapa hal yang dimaksud tentunya tidak mencakup seluruh aspek kehidupan manusia, melainkan sebagian besar aspek kehidupan yang kerap dijumpai sehari-hari. Beberapa ulasan singkat di bawah ini membahas tentang hal-hal yang perlu diketahui saat Anda berada di Negeri Paman Sam ini, baik untuk kepentingan bekerja atau lainnya.

stocksnap.io

Hal Penting Yang Harus Diketahui Saat Hidup di Amerika

  1. Persiapkan mental, hal ini perlu disiapkan jauh sebelum Anda berangkat ke Amerika. Persiapan ini tergolong sebagai langkah awal dan utama yang harus Anda lakukan. Hal penting yang harus diingat ialah “hidup di negeri orang ibarat numpang, maka kepentingan dan segala sesuatu yang kita butuhkan harus dicari sendiri” Dengan demikian, Anda harus siap mental melakukan segala sesuatunya sendiri serta jangan biasakan bergantung pada orang lain, meski itu teman sekalipun.
  2. Bagi Anda yang berniat datang ke Amerika dengan tujuan awal bekerja, maka perlu dicermati bahwa keterampilan dan keahlian merupakan hal yang penting mengingat pekerjaan serabutan tidak terdapat di Negeri Paman Sam ini. Adapun contoh pekerjaan yang termasuk serabutan ialah asisten rumah tangga (ART) dan sopir. Warga Amerika jarang memiliki ART dan sopir mengingat mereka kerap membeli makanan serta bepergian menggunakan modal transportasi umum.
  3. Menguasai Bahasa Inggris, meski terdapat beberapa perbedaan antara British English dan American English namun Anda harus tetap menguasai pemahaman Bahasa Inggris secara umum, terlebih pada dasar-dasarnya. Hal ini sangat penting mengingat segala bentuk komunikasi di Negeri Paman Sam menggunakan Bahasa Inggris, kecuali ketika Anda berbicara dengan orang Indonesia yang berada di sana. Selain dasar-dasarnya, Anda juga harus tetap belajar grammar agar dapat meningkatkan kemampuan writting.
  4. Memiliki kartu SS, baik untuk Anda calon pekerja atau siswa. Kartu ini membawa banyak manfaat, seperti misalnya bisa digunakan untuk memperoleh pekerjaan ketika Anda menggunakan SS for student dan mendaoatkan gaji sesuai dengan standart yang telah ditentukan bagi para pekerja. Setiap pengguna kartu SS akan mendapatkan reward pada akhir tahun sesuai dengan pemakaian kartu tersebut selama satu tahun.

Selain ke-empat hal penting yang telah disebutkan di atas, Anda juga perlu mengetahui mengenai kebiasaan hidup yang ada di Amerika. Hal ini penting untuk Anda ketahui, baik ketika Anda sekolah ataupun bekerja. Berikut ialah beberapa diantaranya:

stocksnap.io

Kebiasaan Hidup US Yang Perlu Diketahui

Pertama, mengenai kebudayaan setempat. Hal ini harus benar-benar Anda pahami ketika akan menetap di Amerika, meski dalam jangka pendek sekalipun. Beberapa kebiasaan hidup US berbeda dengan kebiasaan Indonesia sehingga melahirkan kebudayaan yang berbeda mengingat Amerika banyak didatangi pelancong dari berbagai belahan dunia dengan beraneka ragam tujuan yang akan dicapai. Meski demikian, menghormati satu sama lain perlu dijunjung. Seperti apa yang termuat dalam pepatah yakni “dimana bumi dipijak, maka disitu pula langit dijunjung”

Kedua yakni patuh terhadap peraturan yang telah ditetapkan. Hal ini bisa dilakukan mulai dari hal-hal kecil seperti tidak membuang sampah sembarangan dan menjaga kebersihan. Selain itu, Anda juga harus memperhatikan rambu-rambu lalu lintas saat berkendara serta tetap patuh terhadap peraturan yang ada karena sanksi yang dikenakan dalam hal ini cukup berat. Adapun sanksi yang biasa dikenakan berupa nilai minus pada SIM yang Anda kenakan sebagai perizinan mengemudi sehingga ketika pelanggaran kerap terjadi, maka SIM akan terblokir dan tidak bisa digunakan lagi.

Itulah beberapa ulasan mengenai hal penting yang harus diketahui ketika hidup di Negeri Paman Sam, baik itu dalam jangka panjang serta jangka pendek sekalipun.