Sudah Tahu Cara Bikin Gudeg Nangka Khas Jogja yang Melegenda?

Sudah menjadi rahasia umum bahwa terdapat banyak jenis hidangan di nusantara. Setiap hidangan biasanya juga berasal dari daerah tertentu yang ada di Indonesia. Seperti misalnya adalah ayam lodho khas Tulungagung dan gudeg khas dari Yogyakarta. Tanpa perlu jauh jauh ke Jogja, Anda juga bisa mencoba untuk membuat hidangan gudeg sendiri di rumah. Mari simak cara bikin gudeg nangka khas Jogja tersebut disini.

Beragam Bahan untuk Membuat Gudeg

Terdapat banyak jenis resep yang bisa Anda pilih untuk membuat sajian khas dari Yogyakarta ini. Seperti misalnya adalh resep gudeng yang akan dibahas ini. Bahan yang Anda perlukan untuk membuatnya adalah 500 gram nangka muda yang telah dipotong potong, 400 ml santan kelapa, 3 cm lengkuas, 4 lembar daun salam, dan 175 gram gula merah yang telah disisir halus.

Sementara untuk bumbu halus yang diperlukan antara lain adalah 12 butir bawang merah, 6 siung bawang putih, dan 6 butir kemiri yang telah disangrai. Anda juga membutuhkan 2 sendok teh ketumbar, dan garam pada resep atau cara bikin gudeg nangka ini. Anda juga membutuhkan beberapa lembar daun jati untuk mengolah makanan yang lezat khas dari Yogyakarta ini.

Cara untuk Membuat Hidangan Gudeg

Cara yang pertama untuk membuat hidangan gudeg ini adalah dengan merebus nangka muda terlebih dahulu. Namun sebelum merebus nangka tersebut, lapisi dasar panci yang digunakan dengan menggunakan 8 lembar daun jati yang telah dicuci sebelumnya. Cara ini sendiri merupakan salah satu opsi membuat gudeg yang bisa Anda pilih. Kemudian setelah nangka menjadi empuk, masukkan bahan yang lain ke dalamnya.

Bahan yang dapat Anda masukkan adalah daun salam, lengkuas, gula merah, dan campuran bumbu halus yang telah dipersiapkan. Rebus kembali campuran bahan tersebut di dalam panci dengan menggunakan api yang tidak terlalu besar. Jika air di dalamnya mulai menyusut, Anda dapat menambahkan air kembali pada cara bikin gudeg nangka di resep ini.

Jumlah air yang digunakan pada resep ini ialah sekitar 1500 ml. Setelah air habis, tuangkan santan yang telah dipersiapkan sebelumnya. Masak kembali campuran nangka muda tersebut dengan menggunakan api ang kecil. Gudeg yang dibuat dengan menggunakan daun jati juga akan lebih berwarna merah. Setelah matang, Anda bida membuang daun jati yang digunakan.

Salah satu keunikan olahan nangka muda khas Jogja ini adalah dari penggunaan daun jati saat proses pembuatannya. Dari daun jati yang digunakan akan menghasilkan warna masakan yang lebih merah daripada masakan santan yang lainnya. Bahan bahan yang digunakan untuk proses pembuatan gudeg ini pun relatif mudah untuk diperoleh di sekitar tempat tinggal. Apakah Anda berminat untuk membaut sajian gudeg ini untuk keluarga di rumah?