Sebagai pengguna website, Anda tentu harus tahu cara cek plagiasi konten untuk membuat konten yang unik. Kenapa harus membuat konten yang unik? Perlu Anda ketahui bahwa mesin pencari seperti Google lebih suka dengan konten orisinal yang berbeda dengan konten di website lainnya.
Bila Anda membuat konten yang mirip atau bahkan sama dan terdeteksi plagiat, maka lebih sudah masuk ranking SEO. Jika konten Anda tidak bisa mencapai halaman awal di mesin pencari, maka peningkatan jumlah pengunjung berjalan sangat lambat.
Cara Cek Plagiasi Konten dengan Tools
Syarat utama dalam membuat konten yang berkualitas yaitu tidak terdeteksi plagiat. Untuk menghindari konten plagiat, sebaiknya Anda menggunakan beberapa tools berikut ini, antara lain:
Copyscape
Copyscape memberikan fasilitas kepada pengguna untuk melihat apakah konten yang Anda buat memiliki duplikat. Caranya dengan memasukkan link URL website lalu akan muncul hasil konten duplikat beserta alamat website. Anda bisa menghubungi pemilik website untuk menghapus konten atau juga bisa dilakukan pelaporan kepada Google.
Small SEO Tools (Plagiarism Checker)
Small SEO Tools merupakan salah satu penyedia layanan cek plagiat konten yang cukup populer dengan hasil yang detail per paragraf. Namun, untuk versi gratis hanya bisa mengecek konten maksimal 1000 kata, jika lebih bisa menggunakan versi berbayar.
Quetext
Cara cek plagiasi konten juga bisa Anda lakukan menggunakan Quetext, namun hanya dibatasi sampai 500 kata. Anda bisa menggunakan Quetext versi berbayar agar bisa mengecek hingga 25.000 kata.
Plagium
Sama seperti penyedia layanan cek plagiarisme lainnya, Plagium juga menyediakan versi gratis dan berbayar. Namun, versi berbayar Plagium terbilang cukup terjangkau dibandingkan dengan web untuk mengecek plagiarisme lainnya.
Dustball
Dusball hanya menyediakan fasilitas pengecekan plagiarisme dengan tampilan web yang sederhana. Sayangnya, pengguna versi berbayar hanya dibatasi sampai 1000 kali pengecekan, jadi Anda harus berebut dengan pengguna lainnya.
Selain kelima cara pengecekan konten plagiat di atas, banyak platform lainnya yang bisa digunakan dan tersedia secara gratis di internet. Beberapa di antaranya yaitu Dupli Checker, Plagiarism, Grammarly, Plagiarismchecker.com, Plagiarism Detector dan lain-lain.
Tips Membuat Konten Orisinal dan Berkualitas
Sebanyak apapun konten yang dibuat, tidak akan bertahan lama jika konten yang Anda tulis kurang menarik dan tidak berkualitas. Oleh karena itu, penting sekali membuat konten yang menarik dan juga bermanfaat agar banyak disukai oleh pengunjung. Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda terapkan untuk membuat konten berkualitas, antara lain:
Buat Konten Unik dan Orisinal
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, mesin pencari memang tidak menyukai konten copy-paste atau plagiat. Cara cek plagiasi konten bisa dilakukan dengan manfaatkan berbagai macam platform pengecekan plagiarisme gratis di internet.
Ciptakan Headline yang Menarik
Dari sekian banyak pengunjung Google, sekitar 80% orang pasti membaca headline konten terlebih dahulu. Sayangnya, hanya 20% dari para pembaca headline tadi yang akan mengunjungi sebuah website. Dapat disimpulkan bahwa membuat headline yang menarik dapat meningkatkan keinginan pengunjung untuk membuka website.
Berisi Informasi Bermanfaat
Setiap orang yang mengunjung mesin pencari pasti ingin mencari informasi lengkap dan mencari jawaban atas setiap pertanyaan yang terlintas. Jadi, kualitas dari konten itu sendiri juga bisa dilihat dari seberapa bermanfaat informasi yang diberikan.
Akurat dan Terpercaya
Tidak semua konten bisa dipercaya karena bisa jadi mereka asal menulis tetapi tidak akurat dan terpercaya. Konten seperti ini tentu saja memiliki kualitas yang buruk dan akan cepat dilupakan oleh pengunjung.
Hindari Konten Bertele-tele
Setiap pembaca pasti lebih suka dengan konten yang to the point atau langsung menjelaskan dan membahas informasi inti dari konten/tulisan. Oleh karena itu, sebagai pembuat konten Anda harus tahu tentang cara cek plagiasi konten.
Membuat Engaging Content
Engaging content juga bisa menjadi daya tarik tersendiri dan konten pun akan terlihat lebih berkualitas. Engaging content berisi informasi yang unik/baru, pengetahuan bermanfaat, penuh inspirasi, menghibur dan memberikan perspektif baru.
Menyisipkan Gambar dan Video
Konten yang bagus dan berkualitas tidak hanya berisi tulisan, tetapi juga bisa ditambahkan gambar atau video agar lebih informatif. Adanya media gambar atau video juga membuat pengunjung lebih tertarik untuk membaca.
Nah, itulah beberapa cara cek plagiasi konten untuk membuat konten website lebih berkualitas dan unik. Hal ini juga dilakukan oleh Atlanta SEO Company atau jasa web hosting lainnya untuk mengoptimalkan perkembangan website. Konten itu sendiri juga memiliki pengaruh besar terhadap kualitas website, jadi pastikan Anda membuat konten yang bagus dan orisinal.