Keindahan Kota Balikpapan Kalimantan, Calon Ibu Kota Indonesia

pixabay.com

Isu perpindahan ibu kota bukan hal yang baru untuk seluruh warga Indonesia. Kalimantan Timur menjadi salah satu wilayah yang telah ditunjuk untuk ibu kota yang baru, dan telah dipersiapkan mulai dari desain kota bahkan sampai pembangunannya. Bahkan, sudah terdapat anggaran yang dipersiapkan untuk membentuk fasilitas di ibu kota baru Indonesia ini.

Apabila bicara terkait dengan Kalimantan Timur, maka Anda pasti mendengar terkait Balikpapan Kalimantan beserta keindahan serta menjadi salah satu kabupaten yang menjadi tempat rujukan wisata. Selain itu, Balikpapan juga menjadi kota yang dijuluki sebagai kota minyak, karena banyak penghasil minyak dan sektor usahanya yang ada di kota ini.

Anda yang ingin mengetahui beberapa keindahan dari Balikpapan juga bisa langsung melihat wisata yang ditawarkan di dalamnya. Terdapat beragam kekayaan alam yang dapat Anda kunjungi bersama keluarga, tentunya sebelum hiruk pikuk ibu kota menjadikan wisata ini ramai dikunjungi oleh pelancong baik dari domestic maupun mancanegara, berikut beberapa wisatanya:

  • Pantai melawai menjadi salah satu wisata asli Balikpapan Kalimantanyang juga memiliki pelabuhan sebagai salah satu infrastruktur yang diperhitungkan ketika akan menjadi sebuah ibu kota. Pantai ini memiliki sunset yang sangat indah, meskipun di tengah keramaian pelabuhan dengan segala jenis kegiatannya.

 

Hal yang perlu Anda tahu dari pantai ini adalah sejarah pertama kali minyak ditemukan di Indonesia.Tidak heran, banyak pelabuhan besar yang didirikan di sekitar Pantai Melawai.Banyak sekali sekarang ini café di tempat ini yang dapat menemani wisata Anda.

  • Kawasan hutan yang berisi mangrove menjadi salah satu daya tarik di Balikpapan. Kalimantan memang dikenal masih memiliki banyak area hutan, yang membuatnya memiliki udara yang cukup baik. Ternyata, selain udaranya, wisata Mangrove ini juga sudah dibuka untuk umum dan Anda dapat berswafoto dengan keindahan alamnya.

  • Wisata kuliner, menjadi hal wajib jika Anda menuju kota Balikpapan Kalimantan. Terdapat beberapa kuliner seperti ikan bandeng hingga mie soba yang pastinya akan memuaskan lidah dan perut Anda. Kuliner ini sudah dikenal oleh wisatawan yang memang sudah memilih Balikpapan sebagai tempat berlibur.