Saat Anda berada di Jambi, maka jangan lupa untuk berkunjung ke Danau Kaco. Pasalnya danau ini amatlah menarik dengan keindahan alam yang memukau yang tidak akan membuat Anda menyesal sudah mendatanginya. Danau ini sendiri terletak di kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS). Sampai saat ini Danau Kaco belum diketahui kedalamnya sehingga pernah memakan korban yang tenggelam dalam danau tersebut. Pada 1 Oktober sampai 30 November 2016 silam, danau ini pernah ditutup karena ada pemulihan eksositem sekaligus adanya penyesuaian untuk ketentuan dan peratuan pengunjung yang hendak datang. Tentunya hal ini untuk menjamin kenyamanan dan keselamatan semua pengunjung dalam Danau Kaco.
Tidak hanya hanya wisatawan local saja yang menyukai Danau Kaco ini tetapi juga wisatawan luar negri yang sangatlah banyak jumlahnya. Sayangnya, disekitar danau ini sering terjadi penebangan hutan yang mengurangi keindahan dan pemandangan danau tersebut. Maka dari itulah Danau Kaco ini mengalami reboisasi untuk memulihkan keindahan dan lingkungan alaminya. Danau Kaco yang mempunyai luas 30 x 30 meter ini walaupun kedalamannya belum diketahui tetapi dari tepian Anda bisa melihat dasar dari danau tersebut secara jelas. Salah satu alasannya adalah air sangat jernih yang ada dalam Danau Kaco. Menariknya lagi, danau ini bisa mengeluarkan cahaya terang yang begitu indah terutama ketika waktu bulan purnama tiba.
Untuk datang ke Danau Kaco ini lumayan mudah aksesnya. Anda tinggal datang ke Desa Lumpur dan memarkirkan kendaraan disana. Anda bisa meminta pemandu wisata agar tidak salah jalan menuju danau tersebut. Setelah memarkirkan kendaraan, silahkan langsung berjalan kaki sekitar 4 jam untuk menyusuri hutan menuju Danau Kaco ini. Karena berada di tengah hutan, maka lokasi danau ini cukup sulit ditemukan sehingga memang disarankan untuk Anda menggunakan jasa pemandu. Nikmati suara kicauan burung saat Anda berjalan menuju Danau Kaco tersebut. Ditambah lagi dengan hewan-hewan cantik yang memukau seperti kupu-kupu. Danau ini memang buka 24 jam penuh, tetapi disarankan untuk datang sebelum matahari tenggelam.